Penemuan Mayat di Gambut, Polisi Lakukan Penyelidikan

- Jurnalis

Senin, 30 Juni 2025 - 14:35 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Martapura, matarakyat.co.id – Seorang mayat tanpa identitas ditemukan di wilayah hukum Polsek Gambut, Polres Banjar, Polda Kalimantan Selatan, Senin pagi (30/6) sekitar pukul 08.30 WITA. Penemuan tersebut terjadi di kawasan Jalan Gubernur Syarkawi, Handil Sampurna, sekitar 200 meter dari jalan raya.

Mayat yang diduga berjenis kelamin laki-laki itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang hendak mencari ikan di sekitar lokasi.

Setelah menemukan jasad, saksi langsung melaporkannya kepada ketua RT setempat, yang kemudian meneruskan informasi ke pihak kepolisian.

Baca Juga :  Baksos Serentak Polri Presisi Bersama Mahasiswa dan OKP Sambut Ramadhan 1446 H

Mendapat laporan tersebut, personel dari Polsek Gambut bersama tim INAFIS Polres Banjar segera mendatangi lokasi untuk mengamankan Tempat Kejadian Perkara (TKP), mengumpulkan keterangan saksi, serta mengidentifikasi dan mengumpulkan barang bukti di sekitar lokasi penemuan.

Kapolres Banjar, AKBP Dr Fadli melalui Kapolsek Gambut AKP Andre Prima Wiraharja, menyampaikan bahwa hingga saat ini identitas korban masih belum diketahui dan masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut.

Baca Juga :  Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Pencurian Yang Meresahkan, Warga Manunggal Ucapkan Terimakasih

“Mayat telah dievakuasi ke ruang jenazah RSUD Ulin Banjarmasin untuk dilakukan otopsi guna mengetahui penyebab pasti kematian,” ujar Andre.

Pihak berwenang mengimbau masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya untuk segera melapor ke Polsek Gambut atau Polres Banjar Polda Kalsel guna membantu proses identifikasi.

Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian masih terus mendalami kasus tersebut.

Berita Terkait

Dendam Lama Jadi Motif Pengeroyokan di Martapura, Pelaku Baru Setahun Keluar dari Lapas
Kurang dari 3 Jam! Polisi Ringkus Dua Terduga Pelaku Pengeroyokan di Sultan Adam
Polisi Gagalkan Upaya Penjualan Motor Curian, Pemuda Martapura Diciduk di Banjarbaru
Warga Banjarmasin Ditemukan Meninggal Saat Cek Patok Tanah di Gambut
Basarnas Temukan Reruntuhan Helikopter Eastindo Air, Satu Korban Ditemukan
Viral di Media Sosial, Pengendara Mobil di Tanah Bumbu Diduga Bawa Senjata Api saat Bersitegang dengan Pemotor
Cekcok di Pertigaan Bulurejo, Mobil Potong Jalur Nyaris Timpa Satu Keluarga Pemotor
Box Kontainer Terjatuh di Depan SDN 1 Landasan Ulin Selatan , 9 Pelajar Terluka

Berita Terkait

Selasa, 7 Oktober 2025 - 20:18 WITA

Dendam Lama Jadi Motif Pengeroyokan di Martapura, Pelaku Baru Setahun Keluar dari Lapas

Selasa, 7 Oktober 2025 - 20:00 WITA

Kurang dari 3 Jam! Polisi Ringkus Dua Terduga Pelaku Pengeroyokan di Sultan Adam

Kamis, 25 September 2025 - 13:47 WITA

Polisi Gagalkan Upaya Penjualan Motor Curian, Pemuda Martapura Diciduk di Banjarbaru

Selasa, 16 September 2025 - 09:57 WITA

Warga Banjarmasin Ditemukan Meninggal Saat Cek Patok Tanah di Gambut

Rabu, 3 September 2025 - 20:39 WITA

Basarnas Temukan Reruntuhan Helikopter Eastindo Air, Satu Korban Ditemukan

Selasa, 19 Agustus 2025 - 20:28 WITA

Viral di Media Sosial, Pengendara Mobil di Tanah Bumbu Diduga Bawa Senjata Api saat Bersitegang dengan Pemotor

Selasa, 19 Agustus 2025 - 20:25 WITA

Cekcok di Pertigaan Bulurejo, Mobil Potong Jalur Nyaris Timpa Satu Keluarga Pemotor

Kamis, 14 Agustus 2025 - 14:00 WITA

Box Kontainer Terjatuh di Depan SDN 1 Landasan Ulin Selatan , 9 Pelajar Terluka

Berita Terbaru

Pemkab Banjar

DKUMPP Banjar Dorong Penguatan Kelembagaan UMKM Inklusif

Rabu, 29 Okt 2025 - 17:38 WITA