Martapura, matarakyat.co.id – Dinas Pertanian Kabupaten Banjar bersama Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian melaksanakan kegiatan tanam perdana padi di lahan Cetak Sawah Rakyat (CSR) yang berlokasi di Desa Tambak Padi, Kecamatan Beruntung Baru, pada Selasa (4/11/2025).
Kegiatan ini turut dihadiri Kepala BPPSDMP Idha Widi Arsanti, Kepala Dinas Pertanian Banjar Warsita, serta sejumlah pejabat dan unsur terkait, di antaranya perwakilan BBPP, BRMP, Camat Beruntung Baru, PPL, KJF Distan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepala Desa Tambak Padi, dan kelompok tani Brigade Pangan.
Dalam sambutannya, Warsita menjelaskan bahwa lahan rawa memiliki potensi besar untuk pengembangan budidaya padi. Karena itu, Pemerintah Kabupaten Banjar terus berupaya meningkatkan produksi pangan melalui berbagai program optimalisasi lahan dan pengelolaan CSR.
“Melalui kegiatan ini, kita ingin memaksimalkan potensi lahan rawa sebagai sumber produksi beras. Saat ini, sudah terbuka lahan baru siap tanam seluas 2.791,97 hektare yang tersebar di beberapa kecamatan seperti Tatah Makmur, Aluh-Aluh, Beruntung Baru, Martapura Barat, Astambul, Cintapuri Darussalam, dan Simpang Empat,” ungkapnya.
Warsita menambahkan, kegiatan cetak sawah dilakukan secara bertahap, mulai dari pembersihan lahan, perataan tanah, pembangunan galengan, hingga penyediaan sistem irigasi.
Semua tahapan tersebut diarahkan untuk mewujudkan sistem pertanian yang modern, efisien, dan berkelanjutan.
Sementara itu, Idha Widi Arsanti menekankan pentingnya keberlanjutan program CSR dengan melibatkan petani muda sebagai motor penggerak.
Menurutnya, kolaborasi antara inovasi teknologi pertanian dengan semangat generasi milenial menjadi kunci menuju kemandirian pangan nasional.
“Ketahanan pangan bukan hanya hasil kerja pemerintah, tetapi juga tanggung jawab kita semua. Dengan kerja sama dan semangat inovasi, kita bisa wujudkan masa depan pertanian Indonesia yang mandiri dan berdaya saing,” ujarnya.
Kegiatan tanam perdana ini diharapkan menjadi langkah awal menuju peningkatan produktivitas padi di Kabupaten Banjar serta memperkuat komitmen bersama dalam membangun sektor pertanian berkelanjutan.
Sumber Berita : Info Publik






