Buka Cabang Kedua GDR, DJ Odiz Berkontribusi Buka Lapangan Kerja

- Jurnalis

Jumat, 5 Juli 2024 - 23:15 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Matarakyat.co.id, Banjarmasin – DJ cantik asal Banjarmasin, Odiz Divanna Sativa kembali membuka cabang kedua Grandivanna Reflexology (GDR), Jumat (5/7/24) sore.

DJ Odiz begitu sapaannya turut berkontribusi dalam membuka lapangan pekerjaan bagi warga Banjarmasin.

Namun, diakui Odiz jika bukan hanya dari Banjarmasin. Ia turut merekrut sejumlah terapis dari luar pulau juga.

Pada cabang pertama, Odiz memiliki 37 terapis bersertifikat dan berpengalaman. Hingga kemudian atas permintaan pelanggan dari luar kota, Odiz membuka cabang kedua di tengah kota.

Grandivanna Reflexology sendiri merupakan tempat pijat yang dirintisnya sejak tahun 2016 silam hingga sekarang.

Untuk cabang pertama, GDR berlokasi di Jalan S Parman Kota Banjarmasin. Disitu ia menyediakan berbagai layanan jasa treatment seperti pijat tradisional, refleksi, dan spa dengan pelayanan dan fasilitas yang lengkap untuk pelanggan.

Kini setelah berfokus menggeluti usaha di bidang jasa tersebut, sosok DJ terkenal itu kembali membuka cabang baru GDR Citraland Banjarmasin.

Baca Juga :  Pelatihan Kader PMII Banjarmasin, Ijtihad untuk Peradaban dan Menggerakkan Kemaslahatan

Di tempat barunya itu, ia juga menyediakan berbagai ruangan mulai dari ruang regular hingga VIP kepada pelanggan.

“Alhamdulillah hari ini kita melaksanakan Grand opening untuk merayakan pembukaan, dan ini menunjukkan rasa syukur atas pencapaian baru kami,” kata Odiz dihadapan awak media.

Terkait jam operasional, Odiz mengatakan jika tempat itu akan buka 24 jam seperti cabang utamanya.

“Kami buka 24 jam di kedua cabang untuk memastikan pelanggan dapat menikmati layanan kapan saja mereka membutuhkan,” kata Odiz.

 

DJ Odiz saat meresmikan cabang kedua GDR.

Tak ketinggalan, sejumlah promo menarik seperti diskon 10 persen untuk umum yang berlaku hingga akhir bulan Agustus 2024 serta promo khusus untuk pelanggan yang datang bertiga ke GDR akan langsung mendapatkan voucher senilai Rp 250 Ribu yang bisa digunakan pada kedatangan selanjutnya.

Odiz mengakui fokus utamanya dalam menjalankan pijat ini adalah dengan memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan.

“Kita terus berusaha memberikan pelayanan prima dari semua aspek, mulai dari kasir, terapis, hingga cleaning service. Yang paling diutamakan dari seluruh karyawan kami karena hal tersebut merupakan kunci kepuasan pelanggan,” beber Odiz.

Baca Juga :  Kiprah Ramona Owner KGL 23, Raih Juara 1 Bidang Pangan Pemuda Pelopor

Sebagai informasi, adapun harga yang ditawarkan oleh Grandivana Reflexology cabang Citraland adalah:

Foot and Hand (Kaki dan Tangan)
– Kaki dan tangan 60 menit senilai Rp 100 Ribu
– Tangan, kaki dan bahu 90 menit senilai Rp 130 Ribu
– Shiatsu senilai Rp 100 Ribu
Full Body (Seluruh Tubuh)
– Pijat tradisional 90 menit senilai Rp 160 Ribu
– Pijat tradisional 120 menit senilai Rp 190 Ribu
– Pijat seluruh tubu dan refleksi 90 menit senilai Rp 150 Ribu
– Pijat seluruh tubu dan refleksi 120 menit senilai Rp 180 Ribu
– Bekam basah 13 Titik senilai Rp 130 Ribu
– Bekam kering senilai Rp 100 Ribu. (oliv)

Berita Terkait

Tanah Bumbu Gencarkan Psikoedukasi Cegah Stunting
Pimpin KONI Tanah Bumbu, Adi Haidir Targetkan Hasil Maksimal di Porprov 2025
Ajukan Audiensi ke DPRD, Komisioner KPID Kalsel Terpilih Soroti Ketidakjelasan Proses dan Dukungan Kelembagaan
Sosialisasi dan Pembentukan Desa Binaan Imigrasi di Desa Mantewe
Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030
Kiprah Ramona Owner KGL 23, Raih Juara 1 Bidang Pangan Pemuda Pelopor
Satreskrim Polres Tanah Bumbu Amankan Pelaku Dugaan Persetubuhan Anak dan Kepemilikan Sajam Ilegal
215 Mobil Hias Bernuansa Islami Semarakkan Pawai Ta’ruf MTQ Nasional ke-IV Tingkat Kecamatan Kusan Tengah

Berita Terkait

Selasa, 23 September 2025 - 09:27 WITA

Tanah Bumbu Gencarkan Psikoedukasi Cegah Stunting

Kamis, 7 Agustus 2025 - 14:17 WITA

Pimpin KONI Tanah Bumbu, Adi Haidir Targetkan Hasil Maksimal di Porprov 2025

Jumat, 25 Juli 2025 - 22:47 WITA

Ajukan Audiensi ke DPRD, Komisioner KPID Kalsel Terpilih Soroti Ketidakjelasan Proses dan Dukungan Kelembagaan

Rabu, 16 Juli 2025 - 06:58 WITA

Sosialisasi dan Pembentukan Desa Binaan Imigrasi di Desa Mantewe

Sabtu, 28 Juni 2025 - 13:20 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030

Sabtu, 21 Juni 2025 - 16:35 WITA

Kiprah Ramona Owner KGL 23, Raih Juara 1 Bidang Pangan Pemuda Pelopor

Minggu, 8 Juni 2025 - 13:27 WITA

Satreskrim Polres Tanah Bumbu Amankan Pelaku Dugaan Persetubuhan Anak dan Kepemilikan Sajam Ilegal

Jumat, 18 April 2025 - 10:55 WITA

215 Mobil Hias Bernuansa Islami Semarakkan Pawai Ta’ruf MTQ Nasional ke-IV Tingkat Kecamatan Kusan Tengah

Berita Terbaru

Pemkab Banjar

Bupati Banjar Dukung Pemenuhan Hak Anak Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 8 Okt 2025 - 06:19 WITA