Petugas Imigrasi Batulicin Melakukan Pemeriksaan Terhadap Kapal Berbendera Liberia

- Jurnalis

Minggu, 19 Mei 2024 - 17:15 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batulicin,matarakyat.co.id – Guna memastikan kelengkapan dokumen Warga Negara Asing (WNA) yang memasuki wilayah Kabupaten Tanah Bumbu Dan Kotabaru, Petugas pada Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batulicin turun langsung ke Kapal berbendera Liberia, pada sabtu (18/5/2024).

Petugas pun memeriksa terhadap kelengkapan dokumen 20 orang awak kapal yang di ketahui bukan warga negara indonesia, yang terdiri dari 18 orang berwarga negara Ukraina dan 2 orang berwarga negara Romania.

(Petugas Imigrasi saat melakukan pemeriksaan terhadap awak kapal berbendera Asing/istimewa)

Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batulicin,I Gusti Bagus M. Ibrahiem kepada media membenarkan perihal tersebut.

Baca Juga :  Inilah Sosok Kalapas Kotabaru Yang Di Cintai Oleh Warga Binaannya

“Benar mas, kami mendapat informasi bahwa ada kapal berbendera negara Liberia yang akan memuat batu bara dari shiper PT Jhonlin Gruop,”katanya.

“Atas laporan tersebut kami menurunkan petugas untuk melakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan dokumen awak kapal di atas MV Port Kobe perairan Tanjung Pemancingan, Kabupaten Kotabaru,”jelasnya.

MV Port Kobe berlayar dari Shekou, China ke Tanjung Pemancingan, Kotabaru. Setelah memuat kargo di Tanjung Pemancingan, Kotabaru, tujuan selanjutnya yaitu Shidongkou, China.

Dan hari ini Minggu 19 Mei 2024 Tim kembali melakukan pemeriksaan terhadap awak alat angkut MT Proteus berbendera Marshall Island dimana terdapat 18 awak alat angkut dengan rincian WN Filipina sebanyak 18 orang yang akan melakukan bongkar BBM Solar untuk PT AKR Corporindo,”tambahnya.

Baca Juga :  Lapas Batulicin Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116

“Pemeriksaan dilakukan di atas MT Proteus di Tanjung Pemancingan, Kabupaten Kotabaru. MT Proteus berlayar dari Malaysia ke Tanjung Pemancingan, Kotabaru. Setelah bongkar muat tujuan selanjutnya yaitu Singapore,”ucapnya.

Tim menjalankan seluruh prosedur pemeriksaan di atas alat angkut, hasilnya tidak ditemukan adanya pelanggaran keimigrasian.

“Alhamdulillah kegiatan terlaksana dengan baik dan lancar. Kendala yang dihadapi adalah cuaca dan gelombang yang tidak menentu, membuat Tim kesulitan menuju tempat pemeriksaan yang jaraknya cukup jauh dari daratan,”tutupnya.

Berita Terkait

Layanan Eazy Paspor Di Kotabaru Permudah Masyarakat Pembuatan Paspor Elektronik
Pergoki masih tidur, Petugas PK Bapas Batulicin Ingatkan Klien Selama Menjalani Program Integrasi.
WBP Lapas Kelas III Batulicin Kaget Di Test Urine Mendadak
Operasi JAGRATARA, Kadiv Imigrasi Berpesan Jaga Kedisiplinan WNA
Lewati Batas Izin Tinggal, WNA Asal Algeria Di Deportasi Kanim Kelas II TPI Batulicin
Timpora Kembali Melakukan Operasi Gabungan Terhadap WNA di Kotabaru
Rapat Timpora Imigrasi Batulicin, Masyarakat Jangan Tergiur Dengan Gajih Yang Beredar
Burung Cendrawasih Dari Papua Banyak Meninggalkan Kenangan Untuk Masyarakat Bumi Saijaan

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 17:24 WITA

Pergoki masih tidur, Petugas PK Bapas Batulicin Ingatkan Klien Selama Menjalani Program Integrasi.

Kamis, 7 November 2024 - 07:21 WITA

WBP Lapas Kelas III Batulicin Kaget Di Test Urine Mendadak

Senin, 14 Oktober 2024 - 15:14 WITA

Operasi JAGRATARA, Kadiv Imigrasi Berpesan Jaga Kedisiplinan WNA

Rabu, 18 September 2024 - 14:26 WITA

Lewati Batas Izin Tinggal, WNA Asal Algeria Di Deportasi Kanim Kelas II TPI Batulicin

Rabu, 11 September 2024 - 11:13 WITA

Timpora Kembali Melakukan Operasi Gabungan Terhadap WNA di Kotabaru

Selasa, 10 September 2024 - 11:40 WITA

Rapat Timpora Imigrasi Batulicin, Masyarakat Jangan Tergiur Dengan Gajih Yang Beredar

Minggu, 1 September 2024 - 10:42 WITA

Burung Cendrawasih Dari Papua Banyak Meninggalkan Kenangan Untuk Masyarakat Bumi Saijaan

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:25 WITA

Operasi Jagratara, Imigrasi Batulicin Periksa Dokumen TKA di Mantewe

Berita Terbaru

Advetorial

Belasan Pustakawan Tanbu Dinyatakan Lulus Sertifikasi

Jumat, 22 Nov 2024 - 14:52 WITA

Blog

Pemkab Tanbu Bersinergi Percepat Penurunan Stunting

Jumat, 22 Nov 2024 - 11:08 WITA