Disdukcapil Tanah Bumbu Luncurkan Program ‘Sinta dan Rama’ untuk Optimalisasi Data Kependudukan Secara Mandiri

- Jurnalis

Kamis, 5 September 2024 - 18:27 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Matarakyat.co.id, TANAH BUMBU – Guna meningkatkan akurasi data, pemberdayaan masyarakat, data kependudukan yang lebih valid dan terkini, serta peningkatan adaposi indentitas digital.

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tanah Bumbu meluncurkan ‘Sinta dan Rama’ Optimalisasi Data Kependudukan Secara Mandiri, di Kantor Desa Hidayah Makmur, Kecamatan Simpang Empat.

Program Sinta dan Rama ini dirancang khusus untuk melakukan perubahan data kependudukan, sehingga manfaatnya adalah membuat data lebih akurat, update, efesien dan efektif, serta pemuktahiran data lebih mudah, dan akurasi data lebih terjamin.

Kepala Dinas Dukcapil Tanah Bumbu, Gento Hariyadi pun meyakini program ini akan membawa kontribusi besar terhadap update nya data kependudukan.

“Ada beberapa variabel data kependudukan yang saat ini masih terabaikan oleh masyarakat. Sehingga melalu inovasi ini, Dukcapil mengambil langkah proaktif turun ke lapangan,” ujarnya, Rabu (04/09/2024).

Baca Juga :  Sukses Kawal Listrik Tanpa Kedip Pada KTT WWF ke-10, Menteri PUPR Apresiasi Semua Pihak

Kemudian, Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK), Maimuna Mansyur, selaku pencetus inovasi pelayanan ‘Sinta dan Rama’ mengungkapkan memiliki keinginan kuat untuk menyederhanakan pelayanan.

“Terlebih updating data sangatlah penting di lakukan sebagai kesadaran bersama, maka dari itu ‘Sinta dan Rama’ ini dicetuskan PIAK Tanah Bumbu sebagai branding inovasi dan projek perubahan,” tukasnya.

Adapun cara login ‘ Sinta dan Rama untuk penyesuaian data diri yaitu dengan mengakses link scan QR – Code yang tersedia.

Langkah awal pastikan data diri telah terdaftar di Identitas Kependudukan Digital (IKD). Adapun pemuktahiran data secara mandiri bisa di cek kembali maksimal 3 hari kerja.

Baca Juga :  Bupati Tanah Bumbu: Pelayanan Kesehatan Prioritas Utama dalam Kongres Fasyankes SMART 2025-2029

Akses ‘Sinta dan Rama’ dengan aplikasi IKD di google play atau App Store pada gadget, pastikan data telah terdaftar IKD, kemudian masuk menggunakan password menuju ke dokumen, kemudian lakukan penyesuaian data pendidikan, pekerjaan, golongan darah, pemuktahiran kematian, dll.

Jika mengalami kendala dan data tidak sesuai, maka di sarankan untuk segera melaporkannya, dengan klik google pada fitur kamera kemudian masuk melalui QR-Code yang telah di siapkan.

Pastikan terkoneksi pada laman forms google Sinta dan Rama lalu sampaikan permohonan perbaikan data kependudukan. Permintaan tersebut nantinya akan di respon oleh operator Dukcapil. (Oliv)

Berita Terkait

Tera Ulang di Tanah Bumbu, Upaya Diskumdagri Capai Pelayanan Maksimal
Hasil Musyawarah, Sasi Terpilih Komandoi Dewan Adat Dayak Tanah Bumbu
Layanan Eazy Paspor Di Kotabaru Permudah Masyarakat Pembuatan Paspor Elektronik
Ratusan Anggota PPS dan PPK Tanbu Ikuti Gelar Simulasi Pemungutan Suara
WBP Lapas Kelas III Batulicin Kaget Di Test Urine Mendadak
Di Vonis 6 Bulan, Pengacara Terdakwa Akan Terus Cari Keadilan Demi Kebenaran
KPU Tanbu Gelar Rakoor Penegakkan Kode Etik
Dukung Program Cetak Sawah Kementan, Pemkab Tanbu Ikuti Rakoor

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 11:00 WITA

Tera Ulang di Tanah Bumbu, Upaya Diskumdagri Capai Pelayanan Maksimal

Kamis, 21 November 2024 - 19:40 WITA

Hasil Musyawarah, Sasi Terpilih Komandoi Dewan Adat Dayak Tanah Bumbu

Kamis, 21 November 2024 - 19:00 WITA

Layanan Eazy Paspor Di Kotabaru Permudah Masyarakat Pembuatan Paspor Elektronik

Sabtu, 16 November 2024 - 12:21 WITA

Ratusan Anggota PPS dan PPK Tanbu Ikuti Gelar Simulasi Pemungutan Suara

Kamis, 7 November 2024 - 07:21 WITA

WBP Lapas Kelas III Batulicin Kaget Di Test Urine Mendadak

Selasa, 5 November 2024 - 17:56 WITA

Di Vonis 6 Bulan, Pengacara Terdakwa Akan Terus Cari Keadilan Demi Kebenaran

Selasa, 5 November 2024 - 11:27 WITA

KPU Tanbu Gelar Rakoor Penegakkan Kode Etik

Selasa, 5 November 2024 - 10:16 WITA

Dukung Program Cetak Sawah Kementan, Pemkab Tanbu Ikuti Rakoor

Berita Terbaru